Trik Sembuhkan Sakit Gigi yang Berlubang Tanpa Ke Dokter

Siapapun yang pernah mengalami sakit gigi tentu akan mengetahui betapa menyiksanya sakit yang dirasakan. Otot di wajah dan punggung terasa kaku, lengkap dengan nyeri yang luar biasa hingga mampu membuat air mata berlinang. Salah satu penyebab sakit gigi sering kambuh adalah gigi yang berlubang.


Rasa sakit akibat gigi berlubang tak hanya bisa kambuh kapan saja, ia juga akan mengganggu Anda saat makan karena banyak sisa makanan yang tersangkut. Solusi utama untuk meredakan nyeri gigi berlubang adalah dengan pergi ke dokter gigi. Dokter akan memutuskan tindakan yang tepat pada gigi berlubang, apakah menambal atau mencabutnya.

Namun, tidak semua orang berani pergi ke dokter gigi. Terlebih saat nyeri menyerang, rasanya ingin berbaring saja di tempat tidur bukan? Nah, dikutip dari India Times, ada beberapa cara sederhana yang bisa menyembuhkan sakit akibat gigi berlubang tanpa harus minum obat. Berikut tipsnya.

Minyak cengkeh

Saat sakit gigi menyerang, oleskan minyak cengkeh dan tempelkan pada gigi yang berlubang. Anda juga bisa mencampurkannya dengan air dan jadikan sebagai obat kumur. Minyak cengkeh bersifat anti bakteri, anti peradangan, dan efek anestesi yang sangat ampuh meringankan nyeri dalam waktu yang singkat.

Kumur air garam

Garam dapat berfungsi sebagai anti peradangan dan anti bakteri, sehingga sangat cocok untuk mengobati nyeri akibat gigi berlubang. Larutkan garam dengan air hangat dan jadikan sebagai obat kumur. Lakukan 3-5 kali sehari hingga nyeri gigi mereda.

Obat batuk

Ya, Anda tak salah membacanya. Obat batuk juga bisa meredakan nyeri pada gigi berlubang karena kandungan zat anestesi dengan kadar yang cukup. Anda bisa menggunakan obat batuk tablet atau cair. Sebaiknya, jangan telan obat secara langsung melainkan menghisapnya seperti permen.

Pasta garam dan merica

Paduan garam dan merica sangat baik untuk gigi berlubang karena bersifat sebagai analgesik dan anti inflamasi. Campur garam dan merica hingga berbentuk pasta, oleskan pada gigi yang berlubang.

Itulah beberapa trik sederhana yang mampu mengobati sakit karena gigi berlubang. Sebaiknya segera periksakan gigi berlubang ke dokter saat nyeri sudah sembuh, agar dilakukan tindakan yang tepat. Jangan berusaha mencabut gigi sendiri terlebih saat gigi sedang sakit. Semoga bermanfaat ya.

0 komentar